Rabu, November 09, 2022

Prota dan Promes Kurikulum Merdeka Kelas 1 dan 4 Semua Mapel

Prota dan Promes Kurikulum Merdeka Kelas 1 dan 4 Semua Mapel sangat diperlukan oleh guru yang dalam tahap awal implementasi kurikulum merdeka. Program Tahunan (prota) dan Program Semester (promes) merupakan dokumen penting dan bagian dari perencanaan pemebalajaran yang ekan menetukan arah strategi pembelajaran tahap berikutnya. 

Dengan adanya perencanaan, maka kegiatan belajar bisa lebih mudah untuk mencapai tujuan pembelajaran. Bagi sekolah yang sudah lama mengimplementasikan kurikulum merdeka, tentu membuat prota dam promes bukan sesuatu yang sulit, tapi bagi guru yang baru tahap awal akan menemukan banyak kendala.

Nah, dokumen prota dan promes implementasi kurikulum merdeka yang di share di sini bertujuan untuk dijadikan sebagai referensi atau contoh bagi guru yang akan membuat program tahunan dan program semester.

prota dan promes kurikulum merdeka



Dengan adanya prota, seorang guru sudah memiliki gambaran tentang pembelajaran satu tahun ke depan dan dengan promes guru memiliki gambaran pembelajaran dalam satu semester ke depan. Dua dokumen memiliki keterikatan yang yang erat.

Promes merupakan bentuk penjabaran dari prota yang memuat gambaran pembelajaran dan pencapaian yang ingin diraih selama satu semester. Nah untuk lebih memahami lagi tentang prota dan promes, berikut adalah fungsi dari prota dan promes

Fungsi Program Tahunan (Prota)

Tanpa Prota, mungkin Anda sedikit kesulitan mengarahkan proses pembelajaran yang baik, karena Anda tidak memiliki perencanaan yang matang dan tidak ada gambaran Apa yang harus dilakukan. Program tahunan ini memiliki beberapa fungsi, di antaranya sebagai berikut

  1. Untuk mengorganisir pembelajaran agar bisa berjalan maksimal nantinya.
  2. Sebagai pedoman untuk menyusun program-program selanjutnya, seperti Progsem atau Program Semester.
  3. Untuk mengoptimalkan waktu pembelajaran yang tersedia, agar kegiatan belajar mengajar berjalan efektif dan mudah diterima oleh peserta didik.
  4. Sebagai gambaran hal-hal yang akan dilakukan selama satu tahun pembelajaran.


Fungsi Program Semester (Progsem)

  1. Bisa mempermudah tugas Bapak/Ibu saat mengadakan pembelajaran selama satu semester.
  2. Mampu mengarahkan kegiatan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah diprogram.
  3. Menjadi pola dasar untuk mengatur tugas dan wewenang setiap pihak yang ikut serta dalam pembelajaran.
  4. Menjadi pedoman guru dan dalam bekerja dan belajar.
  5. Menjadi tolok ukur efektivitas pada proses pembelajaran.
  6. Menjadi bahan untuk menyusun data, sehingga terbentuk keseimbangan kerja.
  7. Mampu menghemat waktu, tenaga, biaya, dan alat penunjang karena pembelajaran bisa berlangsung secara efektif dan efisien.
Oke, tentunya sudah faham dengan apa yang dimaksud prota dan promes. Sekarang yuk, langsung aja dowload program tahunan dan program semester pada link di bawah ini :

Download Program Tahunan
Download Pogram Semester
Cara Unduh Prota dan Promes IKM
  1. Klik pada link di atas
  2. Akan terbuka tab baru yang menampilkan dokumen dalm google sheet
  3. Silakan klik File, Klik Download, Klik Microsof Excel
cara unduh prota dan promes IKM

Demikian program tahunan dan program semester kurikulum merdeka yang bisa saya share, jika ini bermanfaat silakan unduh dan jangan lupa share ke temena guru yang lain. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Buat Kamu

Back To Top